7 Alasan Konyol Kenapa Remaja Tertarik Menggunakan Narkoba


Narkoba merupakan musuh masyarakat karena bisa merusak generasi muda bahkan banyak orang yang meninggal gara-gara penyalahgunaan narkoba. Walaupun semua orang sudah tahu bahaya dari narkoba namun bukan berarti barang yang satu ini dijauhi, justru semakin hari semakin banyak orang yang terjerumus dan tergoda untuk mencoba narkoba.

Bahaya Narkoba

Nah mungkin kita bertanya-tanya didalam hati mengapa banyak remaja yang semakin terjerumus dan menggunakan narkoba padahal mereka tahu bahwa dampak dari pemakaian barang tersebut bisa merusak diri mereka bahkan menyebabkan kematian.

Jika anda penasaran maka simak tulisan dibawah ini 7 alasan konyol kenapa remaja tertarik menggunakan narkoba.

1. Memakai karena ingin merasa ‘ada’
Biasanya alasan konyol pertama kenapa remaja tertarik menggunakan narkoba adalah ingin menunjukan kepada teman-teman nya bahwa ia hebat dan ingin pengakuan dan dianggap ada didalam pergaulan. Namun cara mereka menunjukan eksistensi diri didalam pergaulan sangat salah yaitu melalui hal yang negatif, padahal masih banyak cara lain yaitu antara lain mengikuti les bahasa inggris atau kegiatan ekstrakurikuler lainnya.

2. Memakai untuk melarikan diri dari masalah atau ingin relaks
Kebanyakan remaja tertarik untuk menggunakan narkoba karena mereka terlalu banyak masalah baik itu masalah pribadi maupun masalah keluarga sehingga mereka mencari pelarian dan ingin melepaskan beban tersebut. Namun menggunakan narkoba karena untuk pelarian adalah alasan konyol yang tidak bisa diterima dengan akal sehat karena hal tersebut tidak menyelesaikan masalah tetapi justru menambah masalah.

3. Memakai karena lagi bosen
Alasan konyol selanjutnya mengapa remaja tertarik menjadi pemakai adalah karena bosan dan frustasi dengan kenyataan hidup sehingga mereka berpikir dan menganggap bahwa narkoba adalah pelarian yang bisa membuat mereka lebih hidup, padahal suasana senang yang efek narkoba hanya sesaat dan setelah efeknya hilang makan mereka akan semakin bosan dan bertambah frustasi.

4. Memakai karena mengangap itu keren
Banyak remaja yang mengangap bahwa menggunakan narkoba itu keren sehingga mereka tertarik untuk memakainya, padahal hal tersebut tidaklah sekeren yang mereka bayangkan justru bisa merenggut nyawa mereka kapanpun.

5. Memakai karena merasa tambah terlihat ‘dewasa’
Alasan konyol lainnya adalah karena ingin terlihat dewasa, mereka beranggapan bahwa jika ingin terlihat dewasa harus menggunakan narkoba. Pola pikir seperti ini sangat salah karena dewasa atau tidaknya seseorang dilihat dari pola pikirnya dan telah mnegetahui mana yang baik dan mana yang buruk.

6. Memakai karena ingin memberontak
Banyak juga lho orang yang menjadi pemakai bukan karena kebutuhan dirinya, tapi lebih karena ingin membuat pemberontakan. Biasanya mereka ingin keluar dari norma atau aturan yang diberikan oleh keluarga dan masyarakat umumnya. Mereka pikir dengan mengkonsumsi narkoba akan terdorong untuk berani melakukan tindakan yang melanggar hukum atau sesuai dengan kehendaknya sendiri. Tapi sebenarnya yang terjadi, mereka makin tidak bisa hidup secara mandiri dan bebas lagi, karena sudah tergantung 100% kepada narkoba dan pengaruh candunya itu.

7. Memakai karena ingin mencoba
Dan alasan konyol yang terakhir adalah karena ingin mencoba sehingga mareka tertarik untuk menggunakan narkoba yang jelas-jelas sangat berbahaya bagi dirinya, bahkan bisa menyebabkan kematian. Ingat sekali anda masuk dalam perangkap narkoba maka sulit untuk bisa keluar sehingga jangan pernah memakai barang haram tersebut dengan alasan ingin coba-coba.

Nah itulah 7 alasan konyol kenapa remaja tertarik menggunakan narkoba. Hindarilah narkoba karena pemakaian dengan alasan apapun adalah melanggar hukum sehingga tidak hanya merugikan kesehatan tubuh tetapi juga bisa membuat anda berurusan dengan hukum.


Loading...